Akhir-akhir ini, banyak sekali provider telpon seluler yang menjamur. Namanya juga macam-macam. Mereka bersaing untuk memberikan layanan terbaik. Salah satunya dengan cara memberikan tarif sangat murah untuk menelpon. Umumnya, tarif murah diberikan oleh provider ponsel dengan jenis CDMA (Code Division Multiple Access). Memang, produk-produk ponsel CDMA sangat menjamur saat ini. Saking menariknya, beberapa orang bersedia memiliki 2 buah handphone. Satu GSM (Global System for Mobile Communications) dan satu lagi CDMA. Satu ponsel untuk "bekerja" sedangkan satunya lagi "ponsel pacaran".
Walaupun menawarkan tarif murah, tak semua orang berpindah menggunakan ponsel CDMA. ada banyak alasan. diantaranya adalah kualitas sinyal provider ponsel CDMA tidak begitu bagus, ponselnya hanya bisa digunakan dibeberapa kota tertentu saja (jangkauan jaringannya tidak luas), dan tentu saja ponselnya tidak trendi alias eS Te De.
Nah, untuk para pengguna ponsel dengan jenis GSM, ada kabar baik. terutama untuk para pengguna simpati, kartu prabayar keluaran telkomsel. kalau selama ini tarif anda menelpon menggunakan simpati cukup mahal, mulai saat ini anda dapat menikmati tarif sangat murah, yaitu hanya dengan Rp. 0,5! caranya cukup dengan mendaftar ke *880# kemudian ikuti instrusi selanjutnya. Tarif Rp. 0,5 berlaku setelah 1 menit pembicaraan. (tetap murah!). dengan tarif cukup murah, tentu saja ada konsekuensinya, diantaranya, bonus-bonus yang dimiliki (seperti bonus off-peak, free minutes, dll) tidak dapat digunakan. gpp kali ya, sebelum daftar, bonusnya dihabisin dulu. (tapi gimana caranya ya, saya punya 600 bonus sms off-peak dan 140 free minutes. dipakenya kan cuma dari jam 22.00 s.d. 10.00 hmmm..susah juga).
Tapi kalau anda memang gemar menelpon dan lebih sering menelpon daripada sms-an, mungkin ini adalah salah satu cara buat berhemat. Tapi, sebetulnya, SMSan juga asyik kok.